sebuah catatan perjalanan belajar menjadi manusia

Belajar Memaafkan

Waktu tidak mengubah rasa sakit itu, namun waktu bisa memberikan jeda dan beberapa alasan tambahan bahwa kita tidak seharusnya membenci seseorang. 
Benci, (seperti halnya cinta) juga penting keberadaannya. Namun bedanya ketika kita memupuk benci dalam diri kita, sama dengan menghancurkan diri kita sendiri. Kita menderita, kita tersakiti berkali-kali untuk hal yang sama yang sebenarnya bisa saja kita lepaskan.


Ramal Meramal

Masa depan. tentu saja semua orang penasaran dibuatnya. Jadi apakah saya nanti, seperti apakah diri ini beberapa tahun kemudian, berapa saya punya anak, siapakah jodoh saya... 

Seorang gadis kecil umur 9 tahun meletakkan tangannya di depan teman sekelasnya dengan gugup
"Ramal aku"
Teman si gadis melihat garis tangan itu. Bertingkah seolah mempelajari lekak lekuknya lalu pada akhirnya berkata
"Kau akan hidup bahagia dengan suami dan 3 orang anak dengan rumah seperti istana"
Gadis kecil bahagia, percis seperti yang diharapkannya. Ataukah teman si gadis tau mimpi-mimpinya? Entahlah... 

Di waktu lain di sebuah kelas yang gaduh teman gadis memproklamirkan diri sebagai peramal. Lalu gadis itu datang meminta diramal lagi. 
"Rumit" katanya singkat hanya melihat 2 detik garis tangan. 
"Begitu saja?"
"Iya memang begitu. Hidupmu terlalu rumit!"
Wajah gadis itu kelihatan tidak senang dan khawatir. Ia mulai berpikir temannya ini mengada-ada. 

Begitu banyak yang ingin tahu namun semuanya tidak siap jika yang diramalkan akan terjadi tidak sesuai dengan yang diinginkan.


Ingin Kembali ke Masa Kecil?

Beberapa waktu yang lalu seorang sahabat berkata pada saya. Dia yang entah ada angin apa tiba-tiba mengemut permen lolipop seperti anak-anak dan berkata, "tak ada yang lebih indah dari menjadi anak-anak. Tak ada yang mengalahkan kebahagiaan saya saat berkejaran dengan teman masa kecil menangkap capung" katanya tersenyum. Mungkin senyumnya itu menandakan ia sedang membayangkan kebahagiaan masa lalunya. Entahlah saya harus bersimpati atau mengiyakan, yang saya tangkap adalah terlihat sebuah pertahanan ego regresi yaitu kembali menjadi anak-anak. 


Custom Post Signature

Custom Post  Signature